3 Agu 2011

SM*SH Ngabuburit



Sahur Pertama - Senin, 1 Agustus 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4
Di episode perdana ini diceritakan anggota SM*SH menjalankan sahur pertamanya. Semuanya masih mengantuk. Dan Rafael menjadi chef dengan memasak mie untuk adik-adiknya. Mie pertama keasinan karena mie rebus dibuat jadi mie goreng :p. Jangan lewatkan juga persiapan show mereka di Serpong.

SM*SH di Lombok - Selasa, 2 Agustus 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4
SM*SH konser di Lombok. Tidak lupa mereka melihat proses pembuatan songket dan memakai pakaian daerah tersebut. Dan Dicky mau menculik gadis! Siapakah yang dia culik? Mereka juga melihat rumah khas Lombok. Disini kejahilan mereka keluar dan yang jadi korban Mamang Bisma. Keenam anggota SM*SH juga bermain dengan anak-anak disana.

SM*SH di Lampung - Rabu, 3 Agustus 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4
Sekarang giliran SMASHBLAST Lampung yang disapa oleh Rafael, Rangga, Morgan, Bisma, Dicky dan Reza. Setelah wawancara radio dan perform, mereka jalan-jalan keliling hotel. Mereka sempat naik baggy car juga lho. Morgan yang nyetir. Karena tidak muat, Bisma dan Reza duduk di belakang mobil. Hihi. Ada juga acara memasak omlet bersama Rafael dan Dicky.

SM*SH di Pontianak (1) - Kamis, 4 Agustus 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4
Setelah melakukan perjalanan panjang, akhirnya SM*SH sampai di kota Pontianak. Dari bandara mereka langsung pergi ke tempat meet and greet. Setelah istirahat, kemudian mereka menghibur SMASHBLAST Pontianak. Ada kejadian tragis ketika SM*SH perform. Ilham jatuh dari panggung ketika SM*SH sedang menyanyikan lagu I Heart You. Membuatnya harus istirahat selama beberapa waktu dan tidak bisa ikut manggung bareng SM*SH.

SM*SH di Pontianak (2) - Jumat, 5 Agustus 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4
Pagi hari Reza membangunkan semua anggota SM*SH karena mereka mau jalan-jalan. Tapi ada yang tetap tidur. Itu tuh si Bisma. Selama perjalanan Bisma juga tidur aja. Morgan dan Dicky memandu kita melihat Tugu Khatulistiwa dan Sungai Kapuas. Setelah itu mereka berenam mengunjungi pulau terkecil di dunia yaitu Pulau Simping. Terakhir, Morgan mengajak teman-temannya untuk mampir ke Bakmi 68, bakmi khas Singkawang.

SM*SH di Singkawang - Sabtu, 6 Agustus 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4
Morgan pulang kampung. Yaiy! Setelah 2 tahun tidak mudik, akhirnya pada kesempatan kali ini dia bisa pulang dan mengajak teman-teman dari SM*SH untuk mengunjungi rumahnya. Morgan memperkenalkan kue-kue khas Singkawang. Tetangga-tetangganya juga ikut menyambutnya lho. Mereka berkesempatan foto bareng Morgan dan anggota SM*SH yang lain.

SM*SH di Cianjur (1) - Senin, 8 Agustus 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4
Wuih, SM*SH main ke Cianjur. Mau ikut Rangga, Morgan, Reza dan Dicky naik delman? Naik delman asyik lho. Rangga yang sedang mencoba jadi kusir delman, iseng mengejar teman-temannya dengan delman yang dia bawa. Setelah dikejar kuda, SM*SH dikejar-kejar lagi. Kali ini oleh SMASHBLAST. Hehe. Tidak lupa mereka mampir ke tempat jualan manisan buah. Serta melihat proses pembuatan manisan buah bersama Bisma dan Dicky. Sekalian membantu menghilangkan phobia Dicky pada buah-buahan.

SM*SH di Cianjur (2) - Selasa, 9 Agustus 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4
SM*SH masih di Cianjur. Mereka datang ke Mesjid Agung Cianjur untuk sholat dan tadarusan. Setelah itu menunggu waktu untuk meet and greet. Ada-ada saja kelakuan mereka. Dari ngedance sampai main sulap.

SM*SH di Manado - Rabu, 10 Agustus 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4
Kali ini SM*SH datang ke kota Manado. SMASHBLAST Manado yang beruntung bisa melihat anggota SM*SH lebih dekat bahkan duduk satu meja dalam acara meet and greet.

SM*SH di Pekanbaru - Kamis, 11 Agustus 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4
Rafael membangunkan adik-adiknya untuk sahur. Dia juga membelikan makanan untuk mereka. Siang harinya SM*SH mengunjungi Mesjid An-nur. Tidak lupa untuk foto-foto di pelataran mesjid yang kata anak-anak SM*SH mirip Taj Mahal.

Rangga, Bisma dan Dicky di Mesjid Raya Bandung - Jumat, 12 Agustus 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4
Ikut Rangga, Bisma dan Dicky yuk mengunjungi Mesjid Raya Bandung. Setelah sholat, mereka naik ke menara yang tingginya belasan lantai. Rangga ketakutan tuh :p. Tapi dia baik hati, mau membantu membersihkan fasilitas mesjid. Tapi begitu tau barang apa yang harus dibersihkan, dia langsung menyerah. Ada juga Dicky yang beralih profesi menjadi penjaga sandal di mesjid.

Rafael dan Morgan Keliling Bandung - Sabtu, 13 Agustus 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4
Ditemani Rafael dan Morgan, kita akan menelusuri Kota Bandung. Kemana mereka mengajak kita? Pertama ke Gedung Sate yang merupakan icon Kota Bandung. Kemudian ke distro. Masing-masing dari mereka membeli pakaian. Lihat juga yuk dimana baju-baju tersebut didesain. Pemiliknya ternyata sudah tidak asing lagi, Edi Brokoli. Terakhir mereka membeli oleh-oleh untuk teman-teman SM*SH yang puasa. Tapi jahilnya mereka berdua. Karena yang dibeli adalah keripik yang super pedas.

SM*SH di Apartemen, Bandung - Senin, 15 Agustus 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4
Ketujuh personel SM*SH ada di Bandung. Tapi mereka tidak kemana-mana. Mereka hanya 'mengurung diri' di apartemen mereka. Tapi kegilaan mereka tidak berhenti. Mulai dari Reza yang pura-pura nangis. Bisma ikut-ikutan nangis. Mencari Morgan sampai ke balik lukisan dan dalam kulkas :p. Rangga yang menghayati joget dangdut. Sampai Ilham yang dijewer oleh kakak-kakaknya karena (katanya) tidak puasa. Sampai akhirnya sedikit lagi tiba waktu berbuka, tapi tidak ada makanan di rumah mereka. Hmm, akhirnya pesan paket KFC. Tapi Dicky iseng nih. Setelah mencoba naik motor milik petugas KFC, kuncinya diumpetin sama dia :D. Setelah berbuka puasa, akhirnya makanan yang dibeli oleh Rafael dan Morgan dikeluarin juga. Keripik pedas! Setelah makan keripik tersebut, MS heboh mencari minum. Bahkan Reza minum langsung dari galon!

Morgan dan Dicky ke Tangkuban Perahu - Selasa, 16 Agustus 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4
Morgan menjemput Dicky untuk jalan-jalan ke Tangkuban Perahu. Wow, ternyata kamar Dicky penuh dengan pernak pernik Stich. Setelah sampai di kawasan Tangkuban Perahu, mereka mampir dulu ke toko cenderamata. Mereka mencoba alat musik tradisional bernama Karinding. Kemudian mereka ke kawah Domas untuk rendam kaki dan rebus telor. Tapi ketika pulang, Morgan hilang! Duh, Dicky harus cari Morgan kemana ya?

SM*SH Merdeka - Rabu, 17 Agustus 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4 Part 5
Memperingati hari kemerdekaan kali ini, kita akan ditemani SM*SH berkunjung ke Gedung Sate di Kota Bandung. Kelima anggota SM*SH diajak berkeliling Gedung Sate serta melihat keindahan Kota Bandung melalui teropong. SM*SH diberi cenderamata berupa miniatur angklung serta buku-buku sejarah Kota Bandung. Kemudian SM*SH berkunjung ke rumah veteran. Mereka adalah pahlawan-pahlawan yang berjasa membela bangsa puluhan tahun lalu. Bersama para veteran, SM*SH bernyanyi dan main games. Wah serunya. Meski sudah tua, para veteran tetap semangat. Sebelum berpisah, SM*SH diberi kenang-kenangan bambu runcing oleh mereka.

SM*SH di Gedung Merdeka, Bandung - Kamis, 18 Agustus 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4
Gedung Merdeka letaknya di Jalan Asia Afrika Bandung. Mereka menemani kita untuk flashback ke masa lalu dimana Konferensi Asia Afrika terselenggara puluhan tahun lalu. Tapi bukan SM*SH namanya kalau kelakuannya tidak aneh-aneh. Mulai dari Rafael yang selalu bergaya jadi pemilik rumah sampai Dicky yang tiba-tiba berubah jadi pembantu. Rangga pun mengubah nama boyband kesayangan kita ini menjadi band SMS O_o

SM*SH Baksos di Bandung - Jumat, 19 Agustus 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4
SM*SH bakti sosial di Bandung. Di sebuah kafe, dibantu SMASHBLAST, SM*SH mengumpulkan pakaian layak pakai untuk disumbangkan ke panti asuhan. Mereka datang dan menyerahkan langsung sumbangan tersebut ke anak-anak panti. Bisma tak kuat menahan air matanya saat menggendong bayi. Ternyata ia tidak tega melihat anak-anak di panti asuhan. Usai baksos, SM*SH kembali ke kafe dan berbuka puasa bersama SMASHBLAST.

SM*SH di Kampung Gajah, Bandung - Sabtu, 20 Agustus 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4
Berada di Kampung Gajah bukan berarti mereka main dengan gajah. Tempat ini semacam sport area. Mereka main balap mobil, flying fox, trampolin sampai naik balon terbang.

SM*SH di Mesjid Luar Batang, Jakarta - Senin, 22 Agustus 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4
Bersama Bisma, Dicky dan Ilham kita diajak untuk mengetahui sejarah dan seluk beluk Mesjid Luar Batang. Ternyata banyak cerita tentang mesjid tua yang ada di Jakarta Utara tersebut. Setelah itu mereka jalan-jalan ke Sea World melihat ikan-ikan dalam akuarium. Dan untuk mengenang masa kecil, mereka main bom bom car.

SM*SH di Jakarta - Selasa, 23 Agustus 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4
Rangga dan Reza mengunjungi Mesjid Lautze di Jakarta. Setelah itu ke Museum Bank Mandiri. Intip juga kejahilan-kejahilan mereka saat sedang berkumpul.

Rangga dan Rafael di Lembang - Kamis, 25 Agustus 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4
Yuk ikut Rafael dan Rangga jalan-jalan. Kali ini mereka mengunjungi ranch dan mereka naik kuda. Wah, gaya mereka sudah seperti koboy. Setelah itu mereka mencoba naik flying fox, meski awalnya Rafael agak ketakutan. Terakhir mereka ke Rumah Stroberi. Memetik buah stroberi
langsung dari kebunnya.

SM*SH di Sumedang (1) - Jumat, 26 Agustus 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4
Bisma pulang kampung ke Sumedang. Rafael, Rangga dan Morgan juga ikut. Sebelumnya mereka mampir dulu ke gedung bersejarah di Kota Sumedang. Setelah itu mereka melihat pembuatan sale pisang. Di rumah Bisma, mereka disambut hangat. Mereka pun minta restu pada keluarga besar Bisma agar SM*SH senantiasa selalu sukses.

SM*SH di Sumedang (2) - Sabtu, 27 Agustus 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4
SM*SH masih ada di Sumendang. Kali ini mereka mengunjungi makam Cut Nyak Dien, pahlawan wanita yang berasal dari Aceh. Setelah itu melongok pembuatan tahu Sumedang. Rangga yang paling semangat. Karena tujuan dia ke Sumedang memang untuk mencari tahu. Hihi. Sampai akhirnya tiba waktu berbuka, Rangga tetap mendekap erat tahu Sumedangnya meski di meja makan terhampar lauk pauk yang banyak.

SM*SH di Bandung - Senin, 29 Agustus 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4
Dicky, Reza dan Ilham melihat pembuatan wayang golek, kesenian khas Jawa Barat. Ternyata pembuatannya memerlukan ketrampilan dan ketelitian. Tokoh wayang golek yang paling terkenal adalah Si Cepot. Tengok juga keseruan Morgan dan Dicky waktu bikin layang-layang kemudian menerbangkannya. Terakhir kita lihat adu gokart antara Rafael, Rangga dan Bisma. Siapakah yang menang?

SM*SH Lebaran - Selasa, 30 Agustus 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4 Part 5
Hari kemenangan telah tiba. SM*SH merayakan bersama keluarga. Pertama kita singgah ke rumah Rangga. Dia memperkenalkan keluarganya serta dua kucingnya. Tidak lama kemudian Rafael datang menjemput. Tapi kok Rangga ngambek ya? Morgan dan Dicky mencoba naik kereta kuda. Mengitari beberapa puteran, bikin Morgan tertidur. Akhirnya seluruh keluarga besar SM*SH berkumpul. Acara yang tadinya penuh riang canda berubah jadi mengharu biru saat anak-anak SM*SH meminta maaf pada orangtuanya. Anggota SM*SH juga saling bermaafan.

SM*SH di Dufan (1) - Kamis, 1 September 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4 Part 5
Bersama Genk Seminyak (Rafael, Rangga dan Reza) kita jalan-jalan di Dunia Fantasai, Ancol. Pertama naik kuda-kudaan. Dilanjutkan Kora-Kora. Kemudian Istana Boneka, katanya mereka mau melihat keempat rekannya yang sudah keliling dunia :P. Main ke rumah Si Jahil membuat mereka berputar-putar. Reza ditinggalin. Nangis deh dia. Saat bermain perahu, mereka berjumpa dengan Morgan dan Dicky yang sedang bermain di wahana yang sama.

SM*SH di Dufan (2) - Jumat, 2 September 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4 Part 5
Bisma, Morgan, Dicky dan Ilham naik kuda-kudaan di Dufan. Dan bertemu dengan rombongan Genk Seminyak. Kemudian dilanjutkan naik Bianglala. Whoa! Ternyata Ilham ketakutan. Selain takut sama badut, dia juga takut sama wahana yang ekstrim. Katanya jantungnya lemah. Akhirnya rombongan terpecah dua. Bisma dan Ilham ke Rumah Miring dan Kicir-Kicir. Tapi cuma Bisma yang naik Kicir-Kicir, sedangkan Ilham langsung kabur. Sedangkan Morgan dan Dicky ke wahana Perang Bintang. Karena kalah, Morgan harus dihukum. Ternyata hukumannya tidak berat. Hanya naik Gajah Bledug. Hihi.

SM*SH di Gelanggang Samudra - Sabtu, 3 September 2011
Part 1 Part 2 Part 3 Part 4 Part 5
Kali ini bersama Rafael dan Morgan kita akan menelusuri tempat wisata di utara Jakarta ini. Sebelum masuk ternyata mereka iseng ingin jadi pemeriksa karcis parkir. Ada-ada saja ya. Tidak bisa melihat taman, Rafael langsung joget India. Pertunjukan utama pun dimulai yaitu melihat atraksi singa laut dan lumba-lumba. Wah, seru ya. Setelah pertunjukan usai, Rafael dan Morgan yang penasaran ingin tahu bagaimana caranya melatih lumba-lumba jadi sepintar itu, bertanya-tanya pada pelatihnya. Terakhir Morgan minta dicium sama lumba-lumba. Rafael yang tadinya tidak mau, akhirnya ikut dicium juga.



Behind the Scene SM*SH Ngabuburit


Diambil dari Twitter @smashngabuburit
Kota pertama suting a/ Pontianak, 7butir masih pada bingung ini shooting apaan ya
Baru turun dari pesawat, lgsg shooting ngabuburit alhasil mukanya pada kecapean karena malemnya harus tampil di hotel aston
Karena waktu mepet dan 7butir harus meet and greet dan perform malemnya, mamanya morgan nyiapin resto buat shooting
Oh iya di kota ini ada tragedi ilham jatoh dari panggung yg akhirnya ga bisa ikut jalan" besoknya :)
Habis perform malemnya subuh" harus bangun lagi karena mau ke shooting ke singkawang dan rumahnya morgan
Otw singkawang mampir dulu ke tugu khatulistiwa, tapi yg on cuma morgan n dicky, yg lain kecape'an tidur di dlm bis
Selesai shoot di tugu mau brgkt ke singkawang, pas mau jalan mau ada razia kendaraan, eh polisinya malah foto" bareng MS
Bisma ternyata lagi ga enak badan dia tidur dari brgkt sampe di tempat wisata pantai bajo
Lanjut otw ke rmh morgan mampir dulu di bakmi loncat langgananya morgan di singkawang
Mamanya morgan bener" menjamu kita semua dari mulai MS sampai kru yg bertugas :) *makasihtante
Di rumah morgan ternyata sudah byk orang yang stay minta foto bareng tapi mereka tertib dan ga rusuh *saluutt
Kru pada kaget pas masuk rmh morgan dicky kabur masuk ke dlm bis, ga taunya di kasih buah sama bisma *dickyphobiabuah
Alhasil bisma minta maaf sama dicky ngebujukin biar shooting lagi di rumah morgan
Selesai shoot di rumah morgan kita balik ke pontianak dengan menempuh waktu ±5jam dan di pontianak harus shoot lg di hotel



Special thanks :
kunielchan @SMASHBLAST @smashngabuburit

Lihat juga :
SM*SH
Fakta SM*SH
SM*SH : Cinta Cenat Cenut
SM*SH Video : Live and Talk
SM*SH Video : Liputan TV
SM*SH Video : Offair (Fancam)
SM*SH Video : Miscellaneous
SM*SH Video : Acara Musik dan Liputan SCTV
Berita Tentang SM*SH
SM*SH Commercial
SM*SH : Lagu I Heart You Berbagai Versi
SM*SH 1st Album
SM*SH Ngabuburit
SM*SH Moment
SM*SH : Cinta Cenat Cenut 2

*Update
SM*SH Ngabuburit Season 2

8 komentar:

  1. rafael and morgan menghormati kawan2nya tuh....bagus niee musti diconto sm sp aja..

    BalasHapus
  2. hai kakak sm*sh lagi ngapain di sana lagi ngumpulx

    BalasHapus
  3. hari ini smash ngabuburit tamat. we'll be miss u

    BalasHapus
  4. kangen yach..apalagi sama Genk seminyak sama si Bala-bala

    BalasHapus
  5. kangen bgt sama smash ngabuburit!trio jahil (Bisma, Dicky, Ilham) dan Genk Seminyak (Rafael, Rangga, Reza {Triple R}).

    BalasHapus
  6. juga sama ade kaka dicky dan morgan. yang kemana2 dimana2 ternyata berduaan mulu

    BalasHapus
  7. Hai smashblast, apa kabar? :)
    Gak tau kenapa tiba" kangen banget sama sm*sh ngabuburit. Cari link tapi pada di hapus semua videonya. Tolong di up lagi episode"nya dong, atau kalo ada yg punya link bagi" pliss

    BalasHapus